Hari Penerjemahan Internasional 2022: Sejarah dan Tema yang Diangkat

oleh | Sep 30, 2022 | Feature

30 September telah menjadi peringatan dan perayaan Hari Penerjemahan Internasional. Ini adalah hari peringatan tahunan dan dirayakan oleh orang-orang dan bangsa-bangsa di seluruh dunia. Hari spesial ini memberikan kesempatan untuk menghormati pekerjaan para profesional bahasa, yang memainkan peran penting dalam menyatukan semua bangsa. Dengan memfasilitasi berbagai dialog, pemahaman, dan kerja sama, penerjemah berkontribusi banyak untuk pembangunan dan memperkuat perdamaian dan keamanan dunia.

 

Sejarah Hari Penerjemahan International

Pemilihan tanggal 30 September sebagai Hari Penerjemahan Internasional karena sekaligus perayaan hari pesta St. Jerome seorang imam dan cendekiawan dari Italia yang berjasa dalam penerjemahan pertama Alkitab.

St. Jerome, atau di bahasa Indonesia lebih dikenal sebagai Santo Hieronimus, memulai perjalanan untuk menerjemahkan Alkitab dari manuskrip Perjanjian Baru berbahasa Yunani ke dalam bahasa Latin. Ia juga menerjemahkan sejumlah bagian dari Injil Ibrani ke dalam bahasa Yunani. Kemampuan berbahasa hingga fasih yang dimiliki St. Jerome, didapatkannya melalui studi dan berbagai perjalanan.

St. Jerome meninggal di dekat Betlehem pada tanggal 30 September 420. Ia kemudian disebut sebagai santo pelindung para penerjemah karena upayanya untuk membuat Alkitab dapat diakses oleh khalayak yang jauh lebih luas.

Penerjemahan sangatlah penting untuk penyebaran ilmu pengetahuan dan teknologi, seperti dalam kasus St. Jerome. Selain teks-teks keagamaan, banyak hal penting lainnya seperti penemuan baru, inovasi atau teknik juga diterjemahkan untuk bisa disebarkan ke seluruh dunia. Akhirnya, dapat kita pahami bahwa mereka yang mendapat pengetahuan pertama kali memimpin dunia melalui dominasi mereka, sehingga hal ini sangat penting bagi kemajuan masyarakat.

Hari Penerjemahan Internasional ini telah dipromosikan oleh Federasi Penerjemah Internasional (FIT) sejak didirikan pada tahun 1953. Karena khawatir melihat keadaan saat itu dimana para penerjemah kurang diakui dan dihormati secara layak terlepas dari pentingnya peran mereka di era globalisasi ini, FIT muncul dengan konsep untuk memiliki hari dalam rangka menghormati para penerjemah pada tahun 1991.

Hari Penerjemahan Internasional 2022

Sebuah resolusi disahkan oleh Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa pada tanggal 24 Mei 2017 menyebutkan perayaan Hari Penerjemahan Internasional setiap tahun jatuh pada tanggal 30 September. 

Resolusi ini menunjukkan peran profesional bahasa dalam menghubungkan bangsa-bangsa dan mendorong perdamaian, pemahaman, dan pembangunan, serta diadvokasi oleh beberapa organisasi, seperti Critical Link International, Red T, Asosiasi Penerjemah Konferensi Internasional, Asosiasi Penerjemah Bahasa Isyarat Dunia, dan lain-lain.

Deklarasi ini ditandatangani oleh sebelas negara,di antaranya Azerbaijan, Bangladesh, Belarus, Costa Rica, Cuba, Ecuador, Paraguay, Qatar, Turkey, Turkmenistan, and Vietnam.

 

Tema Hari Penerjemahan Internasional 2022

FIT mempromosikan perayaan Hari Penerjemahan Internasional dengan tema yang unik setiap tahun. Pada tema yang telah ditentukan, diadakan kompetisi mendesain poster dan semua anggota FIT diharapkan untuk berpartisipasi. Tema untuk Hari Penerjemahan Internasional 2022 adalah ‘A World Without Barriers‘ (Dunia Tanpa Batas).

Tema ini menandakan perlunya dunia yang bersatu untuk masa depan yang lebih baik. Khususnya di era abad ke-21 ini, peringatan ini sebagai pendorong orang-orang dari seluruh dunia untuk mendobrak penghalang, lebih toleran dan juga selalu berusaha melihat sudut pandang orang lain. Ini bertujuan pula untuk mendorong untuk mempelajari bahasa lain sehingga dapat memahami perbedaan yang menjadi penghalang tersebut dengan lebih baik. Tak kalah pentingnya, dapat terciptanya rasa harmoni bersamaan dengan upaya pelestarian warisan budaya.

Perserikatan Bangsa-Bangsa mengakui bahwa semua peradaban dan budayanya masing-masing merupakan pendukung penting pembangunan berkelanjutan. Oleh karena itu, peran penerjemah sangat penting dalam menyatukan semua budaya yang berbeda tanpa ada kesalahpahaman dan miskomunikasi.

Berbagai bahasa yang terdapat di seluruh dunia. 

 

Layanan Penerjemahan di Wordsmith Group

Wordsmith Group berkomitmen membuat terjemahan dapat diakses siapapun dengan mudah. Tim penerjemahan dan interpretasi kami berdedikasi untuk membantu menceritakan pesan dan cerita Anda ke dunia dengan tanpa batas.

Hubungi kami dengan inquiry Anda untuk kebutuhan jasa penerjemahan dan interpretasi.

 

Other Post

Suatu Hari dalam Kehidupan Seorang Corporate Secretary

Suatu Hari dalam Kehidupan Seorang Corporate Secretary

Keseharian seorang Corporate Secretary penuh dengan tantangan. Ia terlibat dalam berbagai tanggung jawab, sehingga dituntut untuk beraksi cepat dan tepat.  Seperti apa seluk beluk kehidupan Corporate Secretary dalam kesibukan setiap harinya? Mari kita ikuti aktivitas...

Don't Leave Just Yet!

Enter your email below to receive the latest news and essential information from Wordsmith Group.

You have Successfully Subscribed!